Senin, 28 September 2009
Server Pulsa dan Yahoo
Hari ini kami panik, ketika melihat ym center dan ym transaksi tidak bisa online. Dan disaat kami mencoba menuju ke web dari www.yahoo.com, itu dialihkan ke www.m.yahoo.com
kami mencoba ke beberapa temen, ternyata mengalami hal yang sama. serverpulsa mereka pun mengalami hal yang sama, yaitu transaksi via ym tidak bisa dilakukan. ini diperkirakan imbas dari ym 6 dan ym 7 akan expired 30 September ini.
Bukan cuma server pulsa kami yang mengalami hal ini, tapi secara garis besarnya server pulsa banyak mengalami tragedi ini.. yaitu tidak bisa melakukan transaksi pulsa via ym.
Seperti Dilansir di salah satu berita online, Yahoo menganjurkan seluruh pengguna Yahoo Messenger versi 6.0 hingga 7.5 agar segera mengupgrade YMnya minimal ke versi 8.0 atau yang lebih tinggi. Pasalnya Yahoo akan segera menghentikan dukungannya untuk versi 6.0 hingga 7.0
Semua aplikasi YM itu hanya akan bertahan sampai 30 September 2009.
"Beberapa bulan lalu kami pernah menyatakan akan menghentikan Yahoo! Messenger versi 6.0 hingga 7.5. dan kami akan melakukannya hingga tanggal 30 September 2009," ujar Sarah Bacon, product manager for Yahoo Messenger seperti dilansir Softpedia, Minggu (13/9/2009).
Ia menambahkan, bila pengguna tetap menggunakan YM versi 6.5 maka takkan dapat lagi melakukan Chatting. Dijelaskannya, upgrade ke versi 8.0 sangat penting dan takkan menghapus seluruh daftar kontak yang dimiliki.
"Saat anda migrasi ke 8.0 seluruh daftar kontak akan tetap terbawa," katanya.
Kendati demikian Yahoo tetap akan memberikan layanan fungsi Instant Mesengger pada fasilitas email, termasuk di Classic Mail. Sarah juga menganjurkan sebaiknya pengguna mengupgrade aplikasi YM-nya ke versi terbaru seperti versi 9 atau versi 10 beta yang memiliki fitur baru seperti video chat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comments :
0 komentar to “Server Pulsa dan Yahoo”
Posting Komentar